KERNING

‘Kerning’ adalah bentuk apresiasi terhadap negative space, yang dikaitkan Galih dengan latar semesta domestik dan praktik kerja ingatan. Karya-karya dalam pameran ini dikonstruksi dengan meminjam kenangan dari berbagai sumber tanpa mencari tahu konten atau konteks dari citraan tersebut karena pertanyaan yang disematkan Galih bukanlah “Itu ingatan tentang apa?” tetapi “Apa itu ingatan?”